Categories
Movie serial

Trailer-trailer Keren di San Diego Comic Con 2016

San Diego Comic Con tahun ini sudah mencapai puncak acara pagi dini hari tadi. Dan seperti yang sudah diharapkan, trailer-trailer film & serial TV keren digelontorkan oleh studio-studio film Hollywood.

Berikut daftar tidak lengkapnya, disusun berdasarkan preferensi saya:

San Diego Comic Con
San Diego Comic Con. Gambar diambil dari screenrant.com

Netflix

Setelah sukses memulai Marvel TV Universe dengan Daredevil & Jessica Jones, tahun ini Netflix merilis 3 trailer serial spin off lanjutannya:

Luke Cage

Luke Cage adalah salah satu recurring character di Jessica Jones. Sebagai salah satu superhuman dengan tubuh kebal peluru, sudah sewajarnya dia mendapat serialnya sendiri.

Iron Fist

Iron Fist adalah superhero Marvel yang mendapatkan kekuatannya dari seni bela diri kuno mirip-mirip Kung Fu. Sebagai catatan, ini adalah pertama kalinya karakter ini mendapat adaptasi live action.

The Defenders

Dan di ujungnya, Netlix memberikan sebuah teaser tentang The Defenders, tim superhero yang dibentuk oleh tokoh-tokoh di atas. Mirip-mirip The Avengers lah, tapi dengan skala yang lebih kecil.

Ada satu yang kurang sebenarnya, yaitu tidak adanya informasi soal The Punisher, karakter yang kemarin mencuri perhatian di Daredevil season 2. Rumornya serial spin off-nya sudah digarap, meski jadinya akan lebih independen dan tidak terlalu berkaitan The Defenders. Tapi yah, lumayan “kenyang” lah dengan 3 trailer di atas.

Marvel Studio

Sebenarnya Marvel Studio juga tak kalah banyak memberikan trailer serta teaser untuk film-film mereka yang akan datang. Tapi beberapa dari klip-klip tersebut tidak dirilis online dan hanya bisa disaksikan oleh mereka yang datang ke acara San Diego Comic Con kemarin.

Trailer yang tidak dirilis online antara lain soal film Thor: Ragnarok. Klip tentang film yang baru akan dirilis tahun depan ini bercerita soal alasan Thor tidak muncul di Civil War kemarin, serta ada adegan di mana Thor & Hulk yang mengenakan armor tengah bertarung.

Ada juga teaser film solo perdana Tom Holland sebagai Peter Parker, yaitu Spiderman: Homecoming. Klip tentang film-film yang sudah ditunggu-tunggu tersebut bercerita tentang kehidupan sekolah Peter serta kemunculan villain di filmnya nanti.

Yang paling menarik perhatian adalah trailer Guardian of the Galaxy Vol. 2. Menampilkan petualangan Rocket Raccoon serta Baby Groot yang imut, trailer ini disebut sebagai salah satu yang terbaik di SDCC kemarin. Agak sayang ya gak bisa lihat? Semoga saja Marvel merilis ketiga klip di atas di kemudian hari.

Doctor Strange

Salah satu trailer yang dirilis online oleh Marvel adalah trailer kedua Doctor Strange, yang dirilis November tahun ini. Trailer kali ini menampilkan lebih banyak aksi Benedict Cumberbatch sebagai Sorcerer Supreme dibanding yang pertama, serta lebih banyak adegan reality bending yang jadi mirip adegan di film Inception.

Agent of S.H.I.E.L.D

Marvel juga merilis teaser untuk serial TV mereka di luar Netflix, yaitu Agent of S.H.I.E.L.D. Di teaser tersebut mengkonfirmasi kemunculan salah satu tokoh superhero Marvel di dalam serial itu nantinya.

DC Entertainment

Daaan yang paling penting adalah trailer dari DC Entertainment!! Mohon maklum, saya ini fanboy-nya DC Comic. Lumanyan banyak dan mengejutkan lho, trailer-trailer dari mereka tahun ini.

LEGO Batman

Dimulai dari yang enteng dulu, yaitu dengan trailer kocak dari film LEGO Batman. Film komedi animasi yang merupakan spin off dari The LEGO Movie ini memberikan gambaran tentang film Batman yang ringan dan penuh humor. Cukup memberikan angin segar setelah tone yang gelap di Batman vs Superman kemarin.

Wonder Woman

Oke, saatnya kembali serius. Trailer film Wonder Woman, sudah dirilis. Saya ulangi, trailer film Wonder Woman sudah dirilis. Dan trailernya keren! Berlatar belakang tentang awal hubungan Diana Prince dan Colonel Steve Trevor pada era Perang Dunia pertama, trailer tersebut cukup seimbang dalam menampilkan comic relief serta adegan pertempuran yang seru.

Lumayan menjanjikan bukan? By the way, ini untuk pertama kalinya, lho Wonder Woman dibuatkan film solo.

Justice League

Dan hidangan utama kali ini: Justice League! Kelanjutan dari Batman vs Superman ini benar-benar langsung menggebrak dengan menampilkan adegan Ben Affleck sebagai Bruce Wayne berusaha mengumpulkan para metahuman untuk bergabung dan membentuk Justice League. Lihat saja pertemuannya dengan Jason Momoa sebagai Arthur Curry/Aquaman yang intens serta dengan Ezra Miller sebagai Barry Allen/The Flash yang awkward tapi tak kalah keren.

Cukup mengejutkan memang bahwa trailer yang lumayan dalam dan informatif tersebut dirilis di SDCC kemarin, mengingat filmnya baru akan tayang tahun depan. Duh, jadi bikin tambah gak sabar sih ini!

Suicide Squad

Sebagai bonus, DC juga merilis trailer baru untuk film Suicide Squad yang sudah akan rilis Agustus depan. Trailer terbaru ini juga banyak dipuji karena selain memunculkan beberapa adegan baru, editing dan background music-nya juga mengagumkan.

Non-Comic Movies & Series

Selain film-film bertemakan komik di atas, beberapa trailer film & serial keren lain juga dirilis di SDCC kemarin, antara lain:

Fantastic Beasts And Where To Find Them

Film spin off dari franchise Harry Potter ini juga ikut menampilkan trailer baru tentang dunia sihir di Amerika Serikat tahun 1920-an dan petualangan penyihir Newt Scamander yang diperankan Eddie Redmayne dengan hewan-hewan ajaibnya.

King Arthur: Legend of the Sword

Film yang mengambil cerita tentang Raja Arthur dan pedang Excalibur ini juga lumayan seru trailer-nya. Konon katanya David Beckham juga akan muncul lho di film ini nantinya.

Kong: Skull Island

Kong: Skull Island merupakan reboot dari franchise King Kong yang digarap Peter Jackson beberapa tahun lalu. Film yang dibintangi Tom Hiddlestone dan Samuel L. Jackson ini menceritakan kembali tentang monster raksasa dari Pulau Tengkorak.

Agak berbeda dengan film King Kong garapan Peter Jackson, film Kong kali ini lebih mengambil sudut pandang para manusia yang terlibat di dalamnya. Mirip dengan film Godzilla yang dirilis 2014 kemarin, bukan? Ya, memang. Karena kedua film tersebut digarap oleh studio yang sama dan diset dalam universe yang sama! Bahkan rencananya tahun 2020 akan dibuat film Godzilla vs Kong, lho, di mana sesuai judulnya kedua monster raksasa nan ikonik ini akan bertarung satu sama lain.

Sherlock

Serial tentang petualangan detektif Sherlock Holmes berlatar belakang dunia modern yang juga dibintangi Benedict Cumberbatch juga mendapatkan trailer yang menegangkan untuk season keempatnya.

Star Trek Discovery

Baru saja film Star Trek Beyond ditayangkan di bioskop, serial terbaru di  universe Star Trek, Star Trek Discovery sudah mendapatkan teaser trailer yang menampilkan pesawat angkasa yang menjadi latar serial tersebut: USS Discovery. Sayang, komentar-komentarnya agak kurang oke.

Bagaimana? Keren-keren kan trailer di San Diego Comic Con 2016 kemarin? Trailer film mana yang jadi favoritmu? Atau ada trailer keren lain yang terlewat tidak disebutkan di sini?

113 replies on “Trailer-trailer Keren di San Diego Comic Con 2016”

Saya rasa film dari DC hampir semua nya sangat menarik perhatian sekali ya min. Terutama saat film Kong dan juga Suiced Squad. Hampir semua orang yang ada menyukai film ini. Saya rasa mungkin nanti akan ada Suiced seri 2 dan 3 kali ya karena kan serian yg pertama juga belum selesai semua. But Thanks keren abis

Like

You attempted to login with the username admin on WordPress.com.

If you were trying to access your self hosted WordPress.org site, try yourdomain.com/wp-admin/ instead.

If you can’t remember your WordPress.com username, you can reset your password by providing your email address.

Like